Aku tak pernah berkata "Aku cinta padamu", tapi kau pasti tahu itu.
Aku tak juga pernah berkata "Aku mengagumimu", dan kau pun begitu.
Tak banyak kita saling berucap. Namun hati yang bergelora.
Kau pernah berkata "Tak ada yang tak mungkin, harapan selalu ada".
Bisa jadi kau benar, namun bisa jadi salah.
Sayang, kali ini kau salah.
Aku berharap kau selalu ada di sampingku. Merasakan kebahagiaan itu bersama.
Tapi kau pergi.
Membiarkan harapanku sirna.
Pedih.
Seakan aku tak boleh merasakan apa yang telah mereka rasakan saat bersamamu.
Aku tak bisa melihat bibirmu menyunggingkan senyuman itu lagi.
Kepulan asap rokokmu tak bisa aku cium lagi.
Mengapa kau pergi saat aku baru mengerti betapa berartinya dirimu?
terlambatkah aku?
Apakah kini kau bisa melihat perjuanganku mewujudkan impianmu--impianku?
Kuharap begitu.
Apa kau tau aku rindu?
Suaramu. Bau tubuhmu. Tawamu. Semuanya.
Aku tak tau bagaimana cara ku bertemu denganmu.
dalam mimpikah?
Hanya untaian doa yang mengiring rinduku padamu.
Semoga kebahagiaan hadir selalu kepadamu.
Semoga kelak aku bisa bersama denganmu, didekatmu.
Jika saja kau melihat ini,
aku hanya ingin berkata bahwa AKU RINDU.
Tapi ku tak tau bagaimana aku berkata padamu.
Doakan aku kelak menemukan orang seperti dirimu.
Kukirimkan peluk cium melalui hembusan angin yang lembut,
dan doa-doa yang kutitipkan lewat bintang-bintang.
-Verdinaryani-
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment